Gempa Berkekuatan 3,4 SR Guncang Karangasem Hari Ini

peta karangasem

Kabupaten Karangasem, Bali diguncang gempa pada pagi hari ini tepatnya pada 04:41:25 WIB, Senin, 6 Juni 2022. BMKG Bali melaporkan gempa yang terjadi tersebut berkekuatan magnitudo 3.4 SR.

Staff Pusat Gempa Regional III Trisna Malia mengkonfirmasi bahwa gempa bumi di Kabutapen Karangase berada di titik koordinat 8.35 LS, 115.664 BT.

Pusat gempa berada di 13 Km tenggara Karangasem dan pada kedalaman pusat gempa (hiposentrum) tersebut adalah 236 Km.

“Gempa dengan magnitudo 3.4 tidak dirasakan. Karena gempa bumi berkekuatan kecil, kemungkinan tidak ada gempa bumi susulan,” ungkap Trisna Malia.

Gempa bumi merupakan bencana alam yang sering terjadi di Indonesia. Hal ini dikarenakan wilayah Indonesia berada pada pertemuan tiga lempeng tektonik yang saling berumbukan.

Setiap gempa yang terjadi memiliki kekuatan yang berbeda-beda. Salah satu gempa bumi berkekuatan magnitudo terbesar yang terjadi di Indonesia adalah yang terjadi di Aceh pada 2004 silam. Gempa bumi berkekuatan 9.3 SR yang disusul tsunami tersebut menelan 227.898 korban meninggal dunia.