Merealisasikan target investasi 2018 senilai Rp765 triliun, Badan Koordinasi Penanaman Modal terus melakukan langkah-langkah aktif untuk mendorong percepatan penanaman modal salah satunya dengan membuka forum investasi.
Tiga kegiatan yang akan diintegrasikan yaitu implementasi kemudahan investasi langsung konstruksi (KLIK) dalam rangka Percepatan Pelaksanaan Berusaha di Kawasan Industri Tahun 2018, Konsolidasi Perencanaan dan Pelaksanaan Penanaman Modal (KP3MN) 2018 dan Regional Investment Forum (RIF).
Demi mencapai target realisasi investasi 2018 sebesar Rp765 triliun, Kepala Badan Penanaman Modal (BKM) Thomas Trikasih Lembong menegaskan pelaksanaan KP3MN, Perluasan Implementasi KLIK dan forum investasi (RIF) harus terlaksana. Tujuan lainnya mengoptimalkan pertumbuhan ekonomi, sekaligus perluasan penciptaan lapangan kerja dan peningkatan ekspor nasional.
Lembong mengungkapkan tema untuk acara KP3MN tahun ini adalah Konektivitas Ekonomi dimaksudkan untuk mendorong agar investasi dapat meraih peluang dari globalisasi dan perkembangan teknologi informasi yang cepat berubah.
Selain KP3MN, Kegiatan KLIK bertujuan untuk memperluas cakupan Kawasan Industri (KI) yang ditetapkan sebagai lokasi implementasi KLIK. Sementara untuk kegiatan forum investasi RIF dilakukan dengan mengundang 550 investor baik dalam dan luar negeri dengan tema “Showcasing Investment Opportunities in Lifestyle and Tourism Industry”.
Tamba Hutapea selaku Deputi Bidang Perencanaan Penanaman Modal, mengemukakan KLIK merupakan fasilitas yang diberikan oleh Pemerintah kepada investor setelah memperoleh Pendaftaran Investasi untuk dapat segera melaksanakan konstruksi sambil secara paralel mengurus perizinan pelaksanaan di daerah, yakni IMB, UKL-UPL, dan perizinan pelaksanaan lainnya.
Sementara itu terkait dengan pelaksanaan forum investasi RIF, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Thomas Lembong menyampaikan bahwa peluang investasi di sektor lifestyle dan pariwisata, sangat besar. Keadaan saat ini memang pariwisata menjadi sektor investasi dengan pertumbuhan yang paling menjanjikan dan menyentuh hingga ke level paling bawah masyarakat.
Lembong menyampaikan tiap tahun performa sektor pariwisata terus meningkat. BKPM mencatat realisasi investasi di bidang pariwisata selama lima tahun terakhir (2013-2017) rata-rata tumbuh 20% dan khusus pada tahun 2017 tumbuh mencapai 31% atau mencapai angka US$1,7 miliar.
Forum investasi RIF 2018 merupakan bagian dari kegiatan Voyage to Indonesia 2018 menuju perhelatan akbar IMF-World Bank Annual Meeting di Nusa Dua, Bali tanggal 8-14 Oktober 2018.